Friday, July 26, 2024
HomeTNIKemanunggalan TNI-Rakyat Diwujudkan dengan Gotong Royong Pembersihan Lingkungan Babinsa Sudiroprajan Bersama Warga

Kemanunggalan TNI-Rakyat Diwujudkan dengan Gotong Royong Pembersihan Lingkungan Babinsa Sudiroprajan Bersama Warga

Media Indo Pos,Surakarta Gotong royong merupakan budaya leluhur bangsa Indonesia yang harus terus dipupuk dan dilestarikan. Dengan bergotong royong, pekerjaan yang berat akan terasa lebih ringan. Oleh karena itu, Babinsa Kelurahan Sudiroprajan Koramil 04/Jebres Kodim Surakarta Serka Jhony Dedy Tamonob bersama Lurah dan warga melaksanakan kerja bakti pembersihan lingkungan serentak di wilayah Sudiroprajan, Kecamatan Jebres, Minggu (18/02/2024).

Kerja bakti yang dilaksanakan oleh Babinsa dan masyarakat kali ini membersihkan tumpukan sampah dan perempelan pohon yang terlihat menganggu, sehingga terlihat rapi dan bersih. Bentuk dari kegiataan kerja bakti di mana aparat teritorial hadir dalam kegiatan tersebut merupakan kemanunggalan TNI dan rakyat, agar TNI selalu dekat dengan rakyat dan dicintai rakyat.

Di sela kegiatan, Serka Jhony Dedy Tamonob sebagai Babinsa menyampaikan kepada Ketua RW, RT dan warga masyarakat agar menjaga lingkungan senantiasa bersih.

“Kebersihan lingkungan itu sendiri merupakan cermin bagi masyarakat yang selalu setiap saat menjaga dan merawat lingkungannya itu sendiri dan pola hidup sehat, karena dengan lingkungan yang sehat maka akan tercipta pemandangan yang bersih, asri dan rapi serta jauh dari penyakit,” pungkas Serka Jhony.(Red)

Oh hi there 👋
It’s nice to meet you.

Sign up to receive awesome content in your inbox, every month.

We don’t spam! Read our privacy policy for more info.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments