Friday, July 26, 2024
HomeBerita NasionalRespons Ganjar Pranowo Disebut Gibran Ngelawak Soal Suara Nol di Semua Daerah

Respons Ganjar Pranowo Disebut Gibran Ngelawak Soal Suara Nol di Semua Daerah

Media Indo Pos,Jakarta – Wapres terpilih Gibran Rakabuming menyebut capres 03 Ganjar Pranowo ngelawak karena menganggap suara Prabowo-Gibran nol di semua daerah dalam isi gugatan di MK. Ganjar enggan menanggapi hal tersebut.

“Kita tidak sedang menanggapi di luar persidangan,” kata Ganjar di Hotel Mandarin Oriental, Jakarta Pusat, Rabu (27/3/2024).

Ganjar menekankan hal tersebut akan dibuktikan dalam sidang pembuktian. Di situ lah, kata Ganjar, akan terlihat dasar dari isi gugatan. “Ketika nanti kemudian kita masuk proses persidangan dan pembuktian itu di situ nanti akan ketahuan apa dasarnya dan bagaimana,” ujarnya.

Meski begitu, kata dia, berkomentar di luar sidang merupakan hal wajar. Namun, dia menekankan pihaknya tak mengomentari materi sidang. “Kalau komentar di luar persidangan ya sah-sah saja lah, Yang penting kita tidak mengomentari materinya,” tuturnya.

Sebelumnya, Wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka, menanggapi gugatan yang dilayangkan paslon Ganjar Pranowo-Mahfud Md di Mahkamah Konstitusi (MK). Dalam pengajuan gugatan perselisihan hasil pemilu ke MK, Ganjar-Mahfud menganggap suara Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, nol di semua daerah.

“Maksudnya gimana itu. Saya nggak ngerti maksudnya apa,” kata Gibran dilansir dari detikJateng, Selasa (26/3/2024).

Hal tersebut tertera dalam berkas permohonan yang telah diregistrasi oleh MK dengan nomor 2/PHPU.PRES-XXII/2024. Dalam bagian pokok perkara, Ganjar-Mahfud memaparkan hasil penghitungan suara oleh KPU sebagai termohon.

Gibran sendiri belum mengetahui maksud dari gugatan tersebut. Ia menyebut kemungkinan paslon nomor urut 3 tengah melawak. “Mungkin Pak Ganjar ngelawak kali ya. Terima kasih ya,” ucapnya.(Red)

Oh hi there 👋
It’s nice to meet you.

Sign up to receive awesome content in your inbox, every month.

We don’t spam! Read our privacy policy for more info.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments